Rabu, 11 Januari 2012

percobaan destilasi (pemisahan alkohol dari tape ketan hitam)


Prinsip Percobaan
Destilasi memiliki prinsip kerja utama dimana terjadi pemanasan dan salah satu komponen campurannya akan menguap setelah mencapai titik didihnya, yang paling dahulu menguap merupakan yagbersifat volatil atau mudah menguap.
Alat dan Bahan
ü  Seperangkat alat destilasi
ü  Gelas ukur
ü  Gelas kimia
ü  Sampel tape ketan hitam
Tujuan Percobaan
v  Mengetahui prinsip-prinsip destilasi
v  Memisahkan alkohol pada sampel
Cara Kerja
1.      Dirangkai alat destilasi biasa
2.      Dimasukan 50 ml sampel air tape ketan hitam
3.      Dimasukan beberapa butir batu didih
4.      Dipanaskan pada suhu 70-80oC sampai filtrat habis
5.      Tentukan filtrat yang diperoleh
6.      Tentukan persentase hasil yang diperoleh dapat dihitung persentase destilat
Landasan Teori
Destilasi merupakan teknik pemisahan yang didasari atas perbedaan perbedaan titik didik atau titik cair dari masing-masing zat penyusun dari campuran homogen. Dalam proses destilasi terdapat dua tahap proses yaitu tahap penguapan dan dilanjutkan dengan tahap pengembangan kembali uap menjadi cair atau padatan. Atas dasar ini maka perangkat peralatan destilasi menggunakan alat pemanas dan alat pendingin.
Proses destilasi diawali dengan pemanasan, sehingga zat yang memiliki titik didih lebih rendah akan menguap. Uap tersebut bergerak menuju kondenser yaitu pendingin, proses pendinginan terjadi karena kita mengalirkan air kedalam dinding (bagian luar condenser), sehingga uap yang dihasilkan akan kembali cair. Proses ini berjalan terus menerus dan akhirnya kita dapat memisahkan seluruh senyawa-senyawa yang ada dalam campuran homogen tersebut.


Hasil Pengamatan
% alkohol = vol alkohol x 100%
                     vol alkohol + air
              
                 = 1 ml x 100% = 40%
                   2,5 ml

Kesimpulan
Dari hasil pengamatan dapat disimpulkan bahwa kadar dari 50 ml sampel air tape ketan hitam adalah 40%.
***riza fadilah**
1011E1005

Tidak ada komentar:

Posting Komentar